AYAM HIAS JOGJA


PRAYITNO FARM, MENYEDIAKAN BERBAGAI JENIS AYAM HIAS KUALITAS UNGGUL HASIL BUDIDAYA SENDIRI

Golden Pheasant

GOLDEN PHEASANT

Keindahan bulu ayam ini menjadi daya tarik tersendiri. Terutama jenis jantan mempunyai tampilan warna-warni bulu lebih istimewa. Sebagian penggemar ayam hias menamakan ayam ini Golden Pheasant, jika warnanya didominasi kuning keemasan. Sedangkan yang warna perak disebut Silver Pheasant. Ada lagi Lady Pheasant, didominasi campuran warna putih, biru dan hitam.Bahkan bulu di bagian ekor dan kepalanya muncul warna orange. Bulu bagian ekor ayam tibet panjangnya bisa lebih dari 60 cm. Hanya saja sering ada yang mbodhol (lepas), tapi sewaktu-waktu dapat tumbuh lagi. Saat masih anakan, sulit membedakan jenis jantan dan betina.Mudah dibedakan jika umur ayam sudah di atas 8 bulan. Bulu-bulu ayam Tibet jantan terlihat lebih cerah, mengkilat dan kombinasi warna bulunya lebih bagus.

Perjodohan sepasang ayam Tibet dapat menggunakan kandang beprpagar kawat strimin, ukuran panjang-lebar, 2x1.5 meter persegi, dan tingginya minimal 2 meter. Kotak sebagai tempat bersarang ayam bisa terbuat dari kayu serta ditempatkan di sudut kandang. Satu tahap bertelur jumlah telur antara 20 sampai 30 butir. Musim bertelur rata rata saat musim penghujan, antara September sampai Januari. Pengeraman telur sebagian dapat dilakukan induknya sendiri, dititipkan ayam lain atau menggunakan mesin penetas. Sama halnya ayam mutiara, ayam tibet bertelur secara musiman.

Hal ini menjadikan harga ayam Tibet masih di bandrol mahal. Usia dewasa sudah dapat dibedakan jantan betinanya dan siap kawin rata rata dibandrol sampai RP 8 juta perpasang. Selain itu pelaku budidaya ayam Tibet di Indonesia, baik Golden Pheasant, Lady Pheasant dan Silver Pheasant masih cukup langka. Pakan Seperti halnya ayam hias lain,jenis pakan ayan ini tidak jauh beda. Biasanya diberi campuran pakan wujut bekatul dan jagung giling dengan di beri air secukupnya. Sifat pakan sudah basah tidak perlu diberi air minum. Apalagi scara berkala diberi potongan buah pepaya yang sudah masak. Jenis pepaya tidak harus yang tertentu sebab pepaya lokal saja disenangi. Buah maupun daun pepaya dikenal sebagai antibiotik, diberikan rutin pada ayam-ayam akan bisa mendukung kesehatan ayam.

Senang Mandi Tanah Alas kandang cukup tanah biasa, tidak perlu disemen maupun dilapisi sekam padi. Salah satu alasanya ayam Tibet senang mandi tanah atau debu. Ayam tidak perlu dimandikan dengan air termasuk disemprot air. Idealnya juga di bagian kandang ada kayu untuk nangkring. Saat tidur biasa memanfaatkan kayu tersebut. Jika mempunyai lokasi luas ukuran kandang bisa dibuat lebih luas dan bagian dalam diberi sejumlah tanaman.









Harga.
Harga sepasang dewasa siap bertelur Rp 9.000.000,-


Anda berminat??
Silahkan menghubungi kami
Ayam Hias Jogja 'Prayitno Farm'
Jl.Wates km 10 Sedayu Bantul Yogyakarta.
Telp. 081328886002 NO SMS


2 komentar:

  1. kalo satu pasang berapa harganya ya mas.......???

    BalasHapus
  2. Bingung mencari Situs Judi Taruhan yang Terbaik dan Terpercaya 2019?

    Tidak perlu bingung, disini terdapat Agen BOLAVITA yang menyediakan berbagai macam permainan yang menarik dan bisa Anda mainkan.
    • BOLA TANGKAS
    • CASINO ONLINE
    • SABUNG AYAM
    • TARUHAN BOLA
    • TOGEL ONLINE
    • GAMES VIRTUAL

    Agen BOLAVITA sudah terbukti aman, terpercaya serta pelayanan yang sangat bagus untuk para member, karena Deposit, Withdraw yang sangat cepat di proses, serta pelayanan Livechat yang sangat ramah.

    Yuk langsung gabung saja di Agen BOLAVITA!!
    www.bolavita.vip

    Main Setiap Hari, Raih Bonus Setiap Hari, Semakin Sering Bermain, Semakin Banyak Bonus yang Anda Dapatkan.

    Buktikan Hoki Anda Bersama dengan BOLAVITA!

    Untuk info selanjutnya, hubungi kami di:
    LIVECHAT : https://www.bolavita.vip/
    WA : +62812-2222-995
    BBM : BOLAVITA / D8C363CA

    BalasHapus